Langsung ke konten utama

8 Bisnis Online yang Bisa Bikin Anda Sukses saat Pandemi

Pandemi Covid-19 Membuat semua aktivitas berubah, termasuk dalam aspek bisnis. Wabah yang menyerang dunia sejak Desember 2019 ini memaksa masyarakat memutar otak agar dapat bertahan hidup. Bisnis yang dahulu berjalan statis kemudian berubah menjadi hal yang harus dinamis dengan perkembangan zaman.


Abad 20 menjadi waktu berkembangnya teknologi, dapat dilihat dari penggunaannya yang su

dah membumi. Contoh sederhananya adalah penggunaan gadget dan internet dalam kehidupan sehari-hari. Dunia bisnis juga mulai terpapar perkembangan teknologi, contoh sederhananya adalah penggunaan aplikasi transportasi online sebagai pengganti sarana transportasi komersial seperti ojek pangkalan dan angkot. Selain itu e-commerce juga hadir sebagai pengembangan dari toko-toko konvensional pada eranya.


Pandemi membuat para pemain bisnis harus ekstra memutar otak dalam mencari keuntungan, salah satunya dengan melirik lurus pada sistematika bisnis online. Berikut Saya berikan 8 jenis bisnis online yang menurut saya bisa diaplikasikan pada saat pandemi covid-19 ini.


  1. Delivery Makanan Frozen

Pada saat pandemi hampir semua orang diminta untuk beraktivitas dari rumah, termasuk bekerja dan belajar. Makanan menjadi komoditas utama bagi semua orang, dan ketika orang-orang beraktivitas di rumah, makanan cepat saji menjadi primadona bagi segelintir masyarakat. Sebagian lainnya dilanda kebingungan karena tidak piawai memasak namun juga tidak berani membeli makanan cepat saji pada saat pandemi seperti ini. 


Nah, ini menjadi timing yang tepat buat Anda untuk memulai usaha delivery makanan frozen/beku. Tentunya makanan beku memiliki beberapa kelebihan ketimbang makanan cepat saji karena meskipun sama-sama dibuat di luar rumah pembeli, makanan frozen lebih terasa higienis karena pembeli memasaknya terlebih dahulu sebelum mengkonsumsinya.


  1. Pangkas Rambut Online

Selain makanan, beberapa orang mengalami kendala dengan urusan fashion khususnya rambut. Beraktivitas dari rumah memberi tantangan baru, yaitu berkomunikasi lewat platform internet seperti video conference di zoom atau google meet. Tentunya untuk menyokong hal tersebut, penampilan khususnya rambut harus tetap trendy dan rapi.


Nah, kamu juga bisa membuka layanan pangkas rambut secara online, dimana kamu yang datang ke rumah customer, menggunakan standar peralatan yang mumpuni dan skema keamanan kesehatan yang baik. Point plusnya adalah bisnis pangkas rambut online ini masih belum banyak beredar di masyarakat Indonesia.


  1. Cafe Online

Kaum millennial akrab dengan budaya hangout bersama teman-temannya, begitu pula dengan budaya minum kopi/teh yang tumbuh beriringan dengan maraknya cafe di kota-kota besar. Namun, dalam masa pandemi seperti sekarang keinginan untuk hangout kurang dapat terlaksana karena cafe harus menerapkan beberapa Standard Operational Procedure (SOP) apabila membuka gerai offlinenya.

Apabila kamu mempunyai passion di bidang meracik minuman, kamu bisa membuka cafe online dengan berbagai varian agar para milenial tetap bisa menikmati jenis minuman kegemarannya walau dirumah saja.


  1. Kreasi APD

Seperti yang sama-sama kita ketahui, adanya pandemi mengharuskan kita memakai beberapa perlengkapan lebih seperti masker, face shield, sarung tangan bahkan baju khusus ketika terpaksa beraktivitas diluar rumah. Hal ini bisa menjadi peluang dalam membuka bisnis baru secara online yaitu dengan menjual APD dan menerima pesanan APD menggunakan desain/logo dari suatu instansi.


  1. Kedai Minuman Herbal Online

Apakah selama ini Anda memiliki ketertarikan dalam memproduksi minuman herbal? Kalau iya, sekarang adalah saat yang tepat untuk Anda mengembangkan ketertarikan tersebut menjadi ladang penghasil pundi-pundi keuntungan karena dalam musim pandemi seperti saat ini masyarakat berbondong-bondong mengkonsumsi minuman herbal untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya, hal ini berimbas pada harga minuman herbal yang mulai merangkak naik namun penjualnya tidaklah banyak.


  1. Layanan Home disinfectant

Situasi pandemi seperti saat ini menimbulkan beberapa hal baru, seperti penyemprotan disinfectant secara berkala baik di rumah maupun di kantor. Namun sayangnya, belum banyak orang/lembaga yang menyediakan layanan ini untuk masyarakat umum dan perusahaan swasta. Anda bisa jadi salah satu pencetusnya apabila membuka layanan home disinfectant pada saat pandemi seperti ini


  1. Training Online

Berada di rumah dalam jangka waktu yang cukup lama membuat semua orang mencoba hal-hal baru sembari mengupgrade diri. Hal ini bisa menjadi peluang bisnis bagi Anda yang memiliki kepiawaian dalam bidang tertentu, seperti kemampuan di bidang kepenulisan, editing, conversation maupun soft-skill lainnya. Tentunya dengan membuka training online selain Anda dapat mengasah kembali skill yang Anda miliki, Anda juga bisa mendapatkan uang dari sesuatu yang Anda sukai.


  1. Layanan Perawatan Kost/Rumah

Ada satu hal yang hampir dialami oleh mahasiswa rantauan pada saat pandemi seperti ini, terlebih setelah pemerintah memberlakukan kuliah secara daring hingga akhir semester ganjil tahun ajaran 2020/2021 ini. Hal itu adalah kost/kontrakan yang ditinggalkan dan menjadi tidak terurus karena pemiliknya berada di kampung halaman.


Apabila Anda gemar bersih-bersih, ini bisa kamu jadikan peluang usaha loh. Kamu bisa membuka layanan perawatan kost/rumah secara daring, dimana customer cukup menghubungi Anda melalui pesan seluler atau sosial media untuk menggunakan layanan perawatan kost/rumah ini.


Pengalaman adalah Harta yang Tidak Ternilai

Saya rasa beberapa di antara Anda takut dalam memulai bisnis. Ada satu hal yang perlu diketahui, semua orang tidak akan tahu apakah dia sanggup atau tidak melakukan sesuatu apabila dirinya tidak mencoba hal tersebut, termasuk Anda. Ingatlah bahwa semua orang memiliki jatah gagalnya masing-masing, dan akan lebih baik kalau Anda menghabiskannya ketika masih berusia muda sehingga kelak tidak akan bertemu kegagalan kembali.


Mungkin itu yang bisa saya bagikan, terima kasih sudah mampir di blog saya :)


Salam,

Nagawati Limantara, C.MAI., C.MMI., C.FH., C.PS., C.STMI., C.IW.*., CF.NLP.*., C.STMI’INTL*.

Certified Master of Author Indonesia

Certified Master of Motivator Indonesia

Certified Fundamental Hypnosis

Certified Public Speaking

Certified Sekolah Trainer dan Motivator Indonesia

Certified Impactful Writer*

Certified Fundamental Neuro-Linguistic Programming*

Certified School of Trainer and Motivator Indonesian International*


(*) dalam proses

Sumber Foto : Pixabay.com